Saturday, 9 June 2018

Published June 09, 2018 by with 1 comment

Video: Bagaimana Tarantula Ganti Kulit

Dunia Tarantula
Diterbitkan: Minggu, 10 Juni 2018 | 13.18 WIB oleh Rahmat Darmawan

Pernahkah anda membayangkan bagaimana seekor tarantula berganti kulit?
Sumber : Google

Surabaya, - Sebuah video timelapse mempertontonkan bagaimana Tarantula lutut merah Meksiko (Brachypelma Smithi) sedang berganti kulit.

Video berdurasi 40 detik yang diunggah oleh Kebun Binatang & Kebun Raya Cincinnati, Amerika Serikat, merekam bagaimana proses tarantula dewasa yang sedang berganti kulit (Moulting).

Sebenarnya, tarantula menghabiskan waktu 7 jam lamanya untuk melepaskan eksoskeleton atau kulit lamanya.

Spesies tarantula lutut merah Meksiko (Brachypelma Smithi) adalah spesies laba-laba tarantula yang bersifat jinak dan habitatnya di gurun dan semak belukar Meksiko.

Sama seperti semua arthropoda lainnya, tarantula harus berganti kulit (Molting) untuk bisa tumbuh.

Arthropoda memiliki kulit yang keras dan tidak fleksibel. Yang berarti arthropoda tidak dapat berkembang menjadi lebih besar apabila tetap pada kulit lamanya. Dengan kata lain, tarantula harus menumbuhkan kulit baru, supaya bisa tumbuh lebih besar.


Biasanya, tarantula dewasa berganti kulit sekitar 1 tahun sekali, sedangkan untuk tarantula yang lebih muda biasanya proses berganti kulit terjadi lebih sering. Para ilmuan menyebutnya "Ecydysis" dan proses ini merupakan proses yang sangat penting.

Tarantula mulai mensekresi atau menumbuhkan kulit barunya ketika masih terbungkus eksoskeleton yang lama. Ketika jaringan hidup antara kulit lama dan kulit baru mulai hancur, proses moulting akan terjadi.

Mula-mula, tarantula akan meremas perutnya dan mendorong ke arah kepala dan bagian atas tubuhnya. Hal ini menciptakan tekanan pada kulit lamanya yang dimulai dari bagian kepala tarantula. Kemudian tekanan mengarah ke bagian punggung dan tarantula mulai menendang kulit lamanya.

Setelah tarantula berhasil melepaskan diri dari kulit lamanya, kulit baru tarantula yang semula lembut perlahan mulai mengeras dalam beberapa hari.

Ganti kulit pada tarantula sebenarnya bukan hanya tentang pertumbuhan. Kulit baru tarantula juga dilengkapi dengan sejumlah besar tambahan baru pada tubuhnya.

Seperti, bebas dari parasit di kulit lamanya serta alat sensorik dan bulu pelindung yang baru. Tarantula juga dapat menggantikan organ internal dan menumbuhkan kembali bagian tubuh yang hilang.

      edit

1 comment:

  1. CASINO - The Strip - Casino News - jtmhub.com
    CASINO - The Strip. The 전라북도 출장샵 hotel is 계룡 출장샵 the flagship 광주광역 출장안마 property of Caesars 청주 출장샵 Entertainment, owned and operated by the Boyd Gaming Company. The hotel is the 안동 출장마사지

    ReplyDelete